Hubungi Kami
halo@naffaah.com
Penulis & Penerjemah: Ustadz Idzki Arrusman حفظه الله

Pertanyaan: Terima kasih banyak atas ceramah Anda yang sangat bermanfaat. Semoga Allah membalas Anda dengan kebaikan dan menjadikannya sebagai amal jariyah. Pertanyaan saya: Bagaimana caranya memahami hakikat tauhid, baik dalam keyakinan, perilaku, maupun perbuatan?
Jawaban: Alhamdulillah, jalannya sudah dimudahkan oleh Allah. Yang penting, seorang mukmin harus rajin mengoreksi dirinya sendiri, berusaha mengikuti kebenaran, dan meneladani orang-orang yang benar-benar mengamalkan ajaran agama dalam hidup mereka. Dengan begitu, ia akan bisa istiqamah dalam mentauhidkan Allah, ikhlas dalam beribadah hanya kepada-Nya, dan terus berusaha mengamalkannya serta mengajak orang lain juga.
Kalau sudah terbiasa seperti itu, maka tauhid akan menjadi bagian dari dirinya. Setelah itu, siapa pun yang mencoba menghalangi atau membingungkan dia, tidak akan bisa menggoyahkannya. Yang penting, serius dalam belajar dan memahami tauhid dengan baik, supaya tidak mudah bingung atau tertipu oleh keraguan dan pemikiran yang menyesatkan.1